Pohuwato [KP] – Ada yang menarik dari orasi politik Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Gorontalo, El Nino Mohi yang juga sebagai Juru Kampanye Pemenangan pasangan calon Bupati Saipul Mbuinga dan Wakil Bupati Suharsi Igirisa (SMS) di wilayah Popayato Group. Anggota DPR-RI itu menjamin bahwasanya SMS merupakan pilihan terbaik untuk memimpin Kabupaten Pohuwato selama 5 tahun kedepan.
“Gerindra mengutus tiga kontestan di Pilkada Serentak yakni Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Bone Bolango dan Kabupaten Pohuwato. Dan saya memilih datang berkampanye lebih awal di Pohuwato karena Ti Ka Epo saya percaya,” ungkap El Nino
Lanjut Elnino, Ti Ka Epo, begitu beliau masuk Gerindra dan akhirnya mampu menjadi pimpanan di DPRD Pohuwato. Jadi tidak ada lagi yang diragukan lagi terhadap pasangan calon SMS yang memiliki nomor urut 4 ini, sebab beliau memiliki visi misi yang jelas apa lagi 20 unggulan program gratis untuk rakyat Pohuwato jika rakyat memberikan mandat.
Untuk menjalankan 20 program unggulan tersebut dana dari mana? Ya, anggaran dari daerah sebab saya hitung-hitung dalam menjalankan 20 program unggulan hanya membutuhkan 40 milyar sedangkan Pohuwato setiap tahunnya ada 100 milyar, kan boleh kita ambil dari situ demi kepentingan masyarakat Pohuwato, dan tinggal SMS Jo nomor 4.
Di samping ia mampu mengatur partai politik juga mampu membangun Pohuwato 5 tahun kedepan, serta mampu merangkul lawan-lawan politiknya demi membangun Pohuwato secara bersama-sama. Untuk itu, jika rakyat menginginkan program gratis ini berjalan lima tahun kedepan, maka berikan mandat pada Pemilukada tanggal 9 Desember nanti.#[KP/Adv]